Scroll untuk baca artikel!!
Example 325x300
Cek Katalog!!
Cek Katalog!!
Daerah

Kadisnaker Kota Bekasi Hadiri Acara Job Fair Dan Education Expo 2024

×

Kadisnaker Kota Bekasi Hadiri Acara Job Fair Dan Education Expo 2024

Sebarkan artikel ini

Transparan, KOTA BEKASI – Pintu masuk Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri 6 Jl. Kusuma Utara X kelurahan Duren Jaya, Kecamatan Bekasi Timur, Kota Bekasi dipadati peserta pencari kerja. Kamis (10/10/2024).

Dengan berseragam putih hitam, mereka pun rela datang sejak pagi dan menunggu untuk dibukanya Job Fair dan Education Expo SMK Negeri 6 Tahun 2024.

Example 300x600

Dalam rangka mengurangi pengangguran, Kadisnaker Kota Bekasi bersama SMK Negeri 6 dan 12 Perusahaan serta 3 Perguruan tinggi mengadakan Job fair dan Education Expo dilapangan SMK Negeri 6, yang di hadiri 424 peserta pencari kerja.

Pemerintah Kota Bekasi melalui Kepala Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kota Bekasi Ahmad Zarkasih membuka pelaksanaan Job Fair dan Education Expo SMK Negeri 6 tahun 2024.

Dalam sambutannya Kepala Disnaker Kota Bekasi Ahmad Zarkasih menyampaikan, sangat apresiasi atas kehadiran para peserta pencari kerja dalam Job Fair dan Education Expo.

“Semoga dengan adanya Job Fair 2024 ini di SMK Negeri 6 Kota Bekasi bisa memberikan angin segar bagi para alumni SMK Negeri 6 secara khusus dan bagi masyarakat yang masih membutuhkan pekerjaan,”ucapnya

Lanjut Zarkasih mengatakan, bahwa Pemerintah Kota Bekasi sangat mengapresiasi kepada Bursa Kerja Khusus (BKK) SMK Negeri 6 dan sejumlah perusahaan yang hadir dalam Job Fair Tahun 2024 dalam membuka peluang pekerjaan.

“Dengan Job Fair ini, semoga fungsi BKK SMK Negeri 6 Kota kedepan nya terus bisa menempatkan anak didiknya bisa bekerja setelah lulus. Hal ini menjadi nilai plus SMK Negeri 6 jika ada Bursa Kerja Khusus seperti ini,” tambahnya.

Loading

Example 120x600